JAKARTA – Selalu aja ada yang menarik dari gelaran GulaVit Jakarta E-Prix 2023. Kali ini yang menarik perhatian adalah pertunjukan tari tradisional Betawi yang ditampilkan pada pembukaan hari kedua.
Menurut informasi dari Bang H. Ahmad Supandi, tarian Kreasi Betawi ini dipilih untuk menghibur para tamu undangan dan pembalap yang sudah berada di garis start, serta para penggemar Formula E di seluruh dunia.
Tarian tersebut dibawakan oleh Sangar Ratnasari dengan bantuan Lembaga Kebudayaan Betawi (LKB). Pakaian yang dipakai penari sangat enak dipandang mata, tentu saja membuat mata memandang seperti tidak mau memejamkan mata.
Selain kostum para penarinya, tarian Khas Betawi sendiri ditonjolkan. Beberapa tamu undangan, terutama tamu mancanegara, tampak terkagum-kagum dengan pagelaran seni budaya tradisional di Jakarta ini.
Selain menyaksikan tarian daerah, di hari pertama juga dinyanyikan lagu “Indonesia Raya” serta lagu mars Formula E yang dinyanyikan Angel Pieters juga dinyanyikan pada pembukaan hari pertama. Suara merdu dan nyaring alumni Idola Cilik tahun 2008 sungguh luar biasa. Ronald Surapadja akan menjadi Pembawa acara pada hari kedua Jakarta E-Prix Jakarta Gullavit 2023. Kehadiran Ronald tentunya turut memperlancar jalannya acara.
Sedikit informasi mengenai balapan Formula E 2023 seri ke-11 yang dimenangkan oleh Maximilian Günther. Di tempat kedua adalah Jake Dennis, dan ketiga adalah Mitch Evans